annyoung haseyo !!! ^^

ANNYOUNG HASEYO !!! ^^

Jumat, 26 November 2010

SHINee's Profile

a






1     Nama lengkap : Lee jinki
Nama panggilan : onew, dubu onew
Tanggal lahir : 14 Desember 1989
Posisi : leader, vocal
Golongan darah : O

  • ©       Onew punya panggilan ‘dubu’ yang artinya tahu. Katanya sih dia dipanggil begitu soalnya kulitnya putih & keliatan polos kaya tahu.
  •       Onew juga suka dibilang onew sangtae atau onew condition. Maksudnya onew itu suka ngelawak tapi gg jarang lawakannya itu garing banget jadi orang-orang yang denger lawakannya itu mendadak membeku semua. Kalo udah begitu biasanya KEY yang langsung nyairin suasananya lagi.
  •       Keluarganya Onew termasuk berkecukupan. Orangtuanya punya usaha penjualan daging. Di Korea orang punya toko daging itu udah di anggap berdarah biru soalnya harga daging di Korea mahal banget. 
  •       Onew suka banget sama ayam. Waktu di acara reality show SHINee Hello Baby dia disuruh milih antara ayam & Yoogeun (balita yang mereka asuh). eh taunya dia lebih milih ayam. Soalnya katanya ayam itu udah menemani hidupnya sejak dia masih kecil.. wakakakak
  •       Pernah punya pengalaman buruk sama anjingnya waktu kecil jadi dia takut buat megang Yoogeun waktu pertama kenal.. *apa hubungannya? Haha*
  •      Onew gg punya tipe khusus buat jadi cewenya. Dia kalo udah ngerasa cocok ya udah jadi aja.. XD
  •      Onew dapet peringkat ke2 bukan hanya dikelas tapi di sekolahnya waktu sma. Tapi katanya itu bukan hal yang membanggakan.
  •      Kebiasaan tidur Onew selalu nutupin seluruh badannya dari ujung kepala sampai ujung kaki pake selimut. Makanya Onew gg bisa tidur tanpa selimut.
  •     Onew anak satu-satunya di keluarganya.
  •      Pernah kena ‘Flu Babi’ waktu promo single dari mini album ke 3 mereka yaitu Ring Ding Dong.
  •          Dulu Onew belajar di SM Academy dan biaya sekolahnya sekitar 50 juta won perbulan.
  •     Waktu wisata ke pantai pas SMA, dia bawa daging dari rumah yang kira-kira cukup untuk makan 10 orang dan dibagi-bagi ke temen-temennya. Gg usah jauh-jauh, contohnya Hello Baby episode 10 yang ngasih daging juga keluarganya Onew.

©       Ada juga rumor-rumor yang gg bener tentang keluarganya Onew. Salah satunya bilang kalo keluarganya adalah keluarga yang bermartabat tinggi dan sangat di hormati. Tentang kakeknya seorang pianis terkenal dan ayahnya kerja di pemerintahan yang terus ngundurin diri karena mau bikin usaha sama ibunya.
©       Onew belajar piano secara otodidak waktu daftar masuk SMA.

2.       Nama lengkap : Kim Jonghyun
Nama panggilan : jonghyun, bling-bling jonghyun
Tanggal lahir : 8 April 1990
Posisi : Lead Vocal
Golongan darah : AB
Hobby : main piano, nonton film.

  • ©       Orangnya ramah & gampang bergaul.
  •         Jonghyun termasuk tipe orang yang blak-blakan kalo ngomong.
  •        Jonghyun merupakan pribadi yang tegas. Dia pernah bilang “jika kita melakukan kesalahan, kenapa kita tidak berani mengakuinya ?”
  •        Jonghyun sangat menghargai kejujuran !! itu salah satu quotenya.
  •       Member terpendek di SHINee.
  •       Anak bungsu dari 2 bersaudara.
  •       Bisa bahasa mandarin, b.inggris, & korea pastinya.
  •       Kabarnya Jonghyun berasal dari keluarga berada. Dia belajar di sekolah music dan sekolah kaya gitu lumayan mahal di korea.
  •      Di daulat sebagai member paling seksi di SHINee.
  •      Tipe cewek kulit putih + bibir pink (shin sekyung ini mah hahaha).
  •      Member yang bangun paling pagi & dia bangga dengan hal ini.
  •      Bangga karena dia lebih muda dari pada Onew.
  •      Anggota paling sensitive alias suka nangis makanya dijuluki ‘criying king’nya SHINee.
  •      Member pertama di SHINee yang terkena “flu babi”.
  •      Sangat bangga dengan alisnya.
  •      Suka R&B & Hip Hop. Sering nyanyiin lagu nothing better.
  •      Suara paling tinggi di SHINee.
  •      Pencipta lirik lagu Julliette.
  •      Suka ngambil jatah Onew kalo lagi ngomong soalnya Onew kalo ngomong suka lama. Makanya onew suka sebel sama Jonghyun. 
  •      Artis favorit koreanya itu H.O.T
  •      Kabarnya keluarga Jonghyun cuku berada. Dia belajar di sekolah music (sebelum berhenti sekolah untuk debut) dan biaya sekolah kaya gitu cukup mahal di korea.
  •      Bisa main alat music terutama bass.
  •      Selama ini Jonghyun kaya gg pernah nyebut-nyebut ayahnya. Buat pesan dari radio, dia juga selalu nujuin ke kakak cewenya, yang biasanya paling deket sama dia.



3.       Nama lengkap : Kim Kibum
Nama panggilan : KEY, ALMIGTY key
Tanggal lahir : 23 September 1991
Posisi : vocal, dance, rap
Golongan darah : B
Hobby : snowboarding, shoping (?)

  • ©       Shopaholic
  •       Waktu ditanya hadiah paling unik yang dia dapet key bilang : “aku pernah menerima sebuah hadiah kunci mobil. Tapi ternyata mereka hanya mengirim kuncinya tidak dengan mobilnya” haha mungkin karena namanya key jadi dikasihnya kuncinya doang.. XD
  •        Paling anti sama cewek yang sok imut !
  •       Sayang banget sama keluarganya. Hampir disetiap wawancara key selalu nyisipin kata “ I Love My Family”
  •      Terpaksa bolak-balik Daegu-Seoul buat sekolahnya. Gara-gara ini nilainya sempet turun.
  •      Apa aja jago. Dari nyanyi, ngedance, ngerap, sampe masak. Makanya nama julukannya ALMIGHTY key !! J
  •  Ahli fashionnya anak-anak SHINee
  •     Dipanggil oemma/mama karena dia yang paling cerewet di antara member yang lain.
  •     Mesin penaik mood anak-anak SHINee.
  •     Tipe cowo nyablak. Gg segan-segang nyampein hal yang dia suka atau tidak suka.
  •     Paling benci nunggu cewek dandan. Dia lebih seneng sama cewek yang percaya diri & apa adanya.
  •     Setiap pergi ke toko kaset pasti dia nanyain tentang album SHINee ke penjualnya.
  •     Kata Jonghyun “ sejak training sampai sekarang, satu-satunya yang bernyanyi dengan sangat baik dan dance yang baik pula adalah KEY…” J
  •  Suka nonton film horror tapi sekalinya hantunya muncul dia pasti bakal langsung ngumpet.
  •     Phobia ketinggian.
  •    Suka banget ngomel-ngomel gaje.
  •    Paling pedulian. Gg tahan kalo ngeliat member lain makan makanan dingin.
  •    Seneng sama Spongebob. Punya 3 item Spongebob di kamarnya.
  •    Key is a good talker and also smart
  •    Mungkin Key adalah member yang paling berada diantara member yang lain. Ayahnya kerja di kantor pusat obligasi (pertukaran stock, investasi, banking, pedagang, perantara). Pernah belajar di LA waktu masih sekolah dan sering bolak-balik kesana makanya dia jago bahasa inggris.
  •     Pernah ikut pertukaran pelajar ke Amerika karena scuba diving.
  •      Dari status keluarganya yang tinggi, wajar kalo Key punya sense of fashion yang tinggi & update banget tentang fashion-fashion yang lagi ini.
  •     Bakal nerima cewek yang umurnya lebih tua 5 tahun di atasnya.
  •     Paling suka sama matanya.
  •     Total tindikan di tubuhnya ada 5 tapi gg tau dimana aja. Setau aku sih di kuping kanannya ada 3.
  •      Seneng banget nulis diary (?)
  •      Sayang baget sama neneknya. Dia ngerasa sedih banget waktu neneknya meninggal sampe-sampe selama perjalanan dia nangis gg berenti-berenti. ;(
  •       Key punya kebiasaan mengurus orang lain dan hobi banget ngomelin anak orang. Misalkan Taemin lagi dimarahin tapi abis itu member yang lain pasti kena omelannya juga. Dan katanya Taemin gg mau punya oemma kaya key.. hahaha
  •     Key seneng banget sama Taemin sampe-sampe Taemin takut sama Key soalnya takut Key suka beneran sama Taemin.. XD
  •     Key pinter masak tapi Key gg bisa nyuci beras. Dia selalu bingung gimana caranya nyuci beras. Key masih aneh kenapa beras kalo dicuci gg bersih-bersih.
  •     Artis favoritnya : Michael Jackson, Justin Timberlake, Madonna, Britney Spears, dan Lady Gaga.


4.       Nama lengkap : Choi Minho
Nama panggilan : Minho, Flaming Charisma Minho
Tanggal lahir : incheon, 9 Desember 1991
Posisi : lead Raper, sub vocal
Golongan darah : B
Hobby : olahraga apa aja

  • ©       Punya 1 kaka cowo
  •       Appanya dulu seorang pelatih sepak bola makanya dia seneng banget sama sepak bola
  •       Waktu awal-awal debut Minho ini pendiem banget tapi makin kesini dia mulai bisa berekspresi. Kata Onew, Minho itu mirip sama tokoh-tokoh cowo di manga.
  •      Pernah jadi model MVnya SNSD yang Gee versi Korea & Jepangnya
  •      Hobby banget baca buku-buku biografi
  •      Winning Eleven itu game favoritnya Minho
  •      Pernah kepilih jadi anggota boyband “tertampan” di Korea
  •     Dimata member lain, Minho itu yang paling Perfeksionis. Waktu kalah main game aja dia sampe gg bisa tidur semaleman.
  •     Kakinya cedera waktu syuting acaranya “DREAM TEAM”. Katanya gara-garanya sih Minho itu sebelumnya udah ngerasa agak gg enak badan tapi dia masih maksain buat syuting. Akibatnya dia jadi cedera & cederanya itu bikin SHINee menunda comebacknya dengan album terbaru mereka LUCIFER.
  •       Pernah belajar bahasa Mandarin di Beijing tahun 2006-2007
  •      Artis favoritnya itu Kim Tae Hee. 
  •      Dipercaya kalo keluarganya itu berada. Karena gaji seorang pelatih sepak bola seperti ayahnya itu cukup besar.
  •     Sense of fashionnya juga bagus kaya Key. 
  •     Waktu di bongkar-bongkar isi tasnya, Minho nunjukin bahwa keuangan keluarganya gg buruk. Ada viao laptop, PSP, dll.
  •     Minho bilang katanya dia pengen jadi pemain basket.



5.       Nama lengkap : Lee Taemin
Nama panggilan : Taemin, mushroom, maknae Taemin
Tanggal lahir : Dongbong-gu, Seoul, 18 Juli 1993 (beda sebulan doang sama akuuu!!!) XD
Posisi : lead dance, sub vocal
Golongan darah : B
Hobby : mendengarkan music, dance poppin, main piano

  • ©       Diantara semua member SHINee Cuma Taemin & Jonghyun yang gg terlalu diketahui latar belakangnya. Ada juga yang bilang kalo Jonghyun & Taemin udah pernah kenal sejak mereka jadi trainee karena ibu mereka artis. Hal ini gg pernah pernah dikonfirmasi dan kayanya hal ini emang Cuma rumor.
  •       Katanya keluarga Taemin adalah yang paling biasa (dalam segi keuangan) dibandingin member lain. 
  •       Waktu jadi trainee, dia gg punya mp3 player dan Cuma jalan sambil pake headset yang ujungnya di masukin ke sakunya tanpa dihubungin ke apapun. Waktu ketahuan, Taemin ngejawab dengan simple kalo dia Cuma pengen ngehindar supaya gg ada cewek yang ngedeketin dia dan ngajaknya bicara.
  •       Ada rumor yang bilang kalo ayahnya adalah guru sejarah di sebuah sekolah. tapi hal itu juga gg pernah diketahui kebenarannya. Personalitynya Taemin juga nunjukin kalo dia memang berasal dari keluarga sederhana.
  •       Merupakan anak bungsu dari 2 bersaudara. Kakanya cowo.
  •       Doyan banget minum susu terutama susu rasa pisang. Dia bisa ngehabisin 1 liter sehari makanya pertumbuhannya semenjak pertama kali debut sampai sekarang berubah drastic banget. Dulu dia merupakan member terpendek di SHINee tapi sekarang tingginya hamper sama kaya Minho sekitar 180cm.
  •       Udah belajar dance dari kelas 3 SD.
  •       Sering di bullying sama temen-temennya di sekolah. T-T
  •       Jadi member terfavorit di SHINee karena kepiling 3 kali di Yunhanam.
  •       Kalo Taemin jadi cewek katanya dia bakal milih Minho buat jadi cowoknya.
  •      Makin hari dia jadi makin narsis. Di suatu wawancara majalah dia pernah ngomong begini : “aku ini photogenic. Aku tampan dan suaraku juga lumayan bagus” XD

©        mian kalo fakta-fakta tentang Minho & Taeminnya cuma sedikit... lain kali aku tulis lagi deehh.. :D

Rabu, 24 November 2010

Pelajar Korea Pilih Permak Wajah Sebagai Hadiah Kelulusan


Bagi banyak pelajar, prestasi lulus ujian perlu diapresiasi dengan hadiah sepeda motor baru atau liburan ke luar negeri. Pelajar di Korea Selatan juga demikian, tetapi umumnya bukan hadiah motor atau liburan yang diminta melainkan operasi plastik.
Jenis operasi yang paling digemari para pelajar di negeri gingseng itu adalah “westernisasi”, yakni membentuk hidung dan mata agar tampak kebarat-baratan. Hidung dibikin mancung dan melengkung ke atas, sementara mata dibuatkan kelopak ganda untuk menghilangkan kesan sipit.
Tingginya minat para pelajar terhadap operasi plastik dimanfaatkan para pengelola rumah sakit untuk mengeruk keuntungan. Berbagai cara dilakukan agar semakin banyak pelajar yang tertarik, salah satunya dengan memberikan diskon khusus bagi para pelajar.
Sebuah rumah sakit yang tidak disebut namanya mematok harga 900.000 won atau sekitar Rp 7,1 juta untuk paket khusus pelajar yang terdiri dari operasi hidung dan mata sekaligus. Jika dilakukan terpisah, kedua jenis operasi itu bisa menghabiskan biaya 3,7 juta won atau sekitar Rp 29,2 juta.
“Paket ini paling banyak diminati, bahkan kadang-kadang kami sudah mulai melakukan observasi jauh-jauh hari sebelum ujian kelulusan,” ungkap manajer rumah sakit tersebut kepada JoongAng Daily, seperti dilansir dari Msnbc, Minggu (21/11/2010).
Rumah sakit lain menggunakan taktik berbeda untuk menarik minat melakukan operasi plastik. Bukan pelajar yang dibidik, melainkan para orang tua terutama ibu-ibu yang ingin menyenangkan anaknya sekaligus hendak meremajakan penampilannya sendiri.
“Khusus pelajar, jika melakukan operasi plastik di sini maka kami akan memberi bonus suntik botox gratis untuk menghilangkan keriput di wajah ibu Anda,” demikian bunyi iklan sebuah rumah sakit di Korea Selatan dalam mempromosikan paket operasi plastik.
Beberapa kalangan kurang menganjurkan bila operasi plastik dilakukan di usia remaja, sebab sifatnya mengubah penampilan secara permanen. Kalaupun harus dilakukan, biasanya perlu didahului dengan pemeriksaan dan pendampingan psikologis.
Operasi hidung atau disebut juga rhinoplasty termasuk jenis operasi plastik paling diminati remaja di seluruh dunia. Operasi ini sebenarnya tidak dianjurkan bagi remaja sebab pertumbuhan bentuk hidung umumnya baru berhenti pada usia 13-14 tahun (perempuan) atau 15-16 tahun (laki-laki)
Cre : detik.com
Park Rara@Asianfansclub

Kebiasaan Cewek Jepang yang membuat terheran-heran

Sebuah lembaga survey Goo Ranking baru-baru ini mengadakan jajak pendapat terhadap 493 responden cowok di Jepang mengenai perilaku cewek yang seperti apakah yang membuat mereka terheran-heran. berikut adalah 10 diantaranya, seperti yang dikutip dari JapanToday.com:
1. Para cewek selalu ingin menurunkan berat badan, padahal tidak perlu.
2. Saat seorang cewek berkata “kawaii!” [cute], cewek-cewek lain akan ikut-ikutan mengatakan hal yang sama.
3. Cewek-cewek pergi ke kamar kecil secara berkelompok / beramai-ramai.
4. Walaupun mereka bilang “Terserah kamu saja”, pada akhirnya mereka akan mengeluhkan apa pilihan anda.
5. Mereka menghabiskan waktu sangat banyak hanya untuk shopping.
6. Mereka mencukur alis hanya untuk menggambarnya kembali.
7. Mereka memakai make-up setiap hari.
8. Mereka tak akan mengatakan apa yang ada di pikiran mereka dengan terus-terang.
9. Mereka terobsesi dengan ramalan
10. Mereka punya perut terpisah untuk memakan dessert.

sourch : asianfansclub.wordpress.com

Kronologi 'Perang' Korea Utara - Korea Selatan

ini memang bukan tentang para idol, tapi mengenai berita perang Korea Utara dan Korea Selatan. Di twitter, Korea menjadi Trending Topic jadi nggak ada salahnya kita tahu apa yang sebenarnya terjadi diantara kedua negara ini.
Seoul – Serangan artileri Korea Utara ke Korea Selatan membuat suasana di kawasan itu mendadak tegang. Provokasi dari Korut sungguh di luar dugaan.
Sejauh ini, tidak ada pihak di Korsel yang menduga akan mendapatkan bombardir peluru artileri. Seperti dilansir Reuters, Selasa (23/11/2010), provokasi memang dimulai oleh Korut.
Pada sekitar pukul 15.00 waktu Korea, atau 13.00 WIB, Korut tiba-tiba menembakkan artileri ke arah Pulau Yeonpyeong. Tidak lama kemudian, saksi mata melihat bangunan-bangunan di pulau itu terkena serangan bombardir.
Api kemudian langsung membara. Saksi mata mengatakan 60-70 rumah di Yeonpyeong kebakaran akibat serangan artileri.
Sekitar 10 menit kemudian, Korsel langsung membalas serangan artileri. Kedua pihak saling balas bombardir. Sementara saksi mata mengatakan warga Yeonpyeong dievakuasi ke dalam bungker.
Artileri Korut pun melumpuhkan listrik di Pulau Yeonpyeong, dua warga dilaporkan terluka. Asap mulai mengepul tinggi dari rumah-rumah warga. Pihak militer Korsel menyatakan status siaga tinggi.
Kebakaran semakin luas di Pulau Yeonpyeong. Beberapa rumah runtuh setelah terbakar hebat. Jet tempur Korsel langsung diterbangkan ke lokasi. Diperkirakan sudah sekitar 200 peluru artileri menghantam pulau itu.
Pemerintah Korsel langsung menggelar rapat mendadak. Mereka mengatakan akan mengambil tindakan tegas jika Korut melanjutkan provokasi. Namun Presiden Korsel Lee Myung-bak menyerukan upaya untuk meredam aksi saling tembak.
Satu jam berlalu atau sekitar pukul 16.00 waktu Korea, pihak Korsel menyerukan penghentian aksi saling bombardir. Warga Pulau Yeonpyeong mulau diungsikan ke luar pulau dengan perahu nelayan.
Perang bombardir berhenti. Militer Korsel mengumumkan satu tentara tewas, 13 luka-luka termasuk 3 orang luka berat.


sourch : asianfansclub.wordpress.com

Rabu, 17 November 2010

Perayaan HANAMI di Jepang

Perayaan Hanami merupakan salah satu perayaan tahunan di negara Jepang yang ada pada musim semi, tepatnya pada bulan April.

Perayaan Hanami ini adalah perayaan untuk melihat bunga sakura, yang merupakan Bunga khas dari negara Matahari Terbit. Budaya merayakan mekarnya bunga ini, tidak adda di negara Indonesia.
Hanami, merupakan perayaan yan gdiselenggarakan secara sederhana akan tetapi dengan kesederhanaanya itu, perayaan hanami justru menjadi kesenangan terbesar bagi orang-orang Jepang dalam setahun kehidupan mereka.

Budaya seperti ini yang sudah mulai luntur pada diri sebagian masyarakat Indonesia. Dewasa ini, masyarakat Indonesia, pada umunya masyarakat ekonomi kelas atas, lebih suka mencari kesenangan dengan cara menghambur-hamburkan uang, seolah kemewahan merupakan simbol mutlak dari kebahagiaan. Padahal dari kesederhanaan seperti yang yang terdapat pada perayaan hanami di Jepang itu juga bisa tercipta kebahagiaan tersendiri, karena pada saat perayaan hanami, orang-orang Jepang tidak hanya sekedar menikmati keindahan bunga sakura, akan tetapi orang-orang Jepang juga mempunyai waktu tersendiri untuk berkumpul bersama keluarga dan orang-orang tersayang.

Perayaan Hanami yang dalam sejarah berarti melihat-lihat bunga sakura, dalam perkembangannya perayaan ini lebih bersifat sebagai ajang rekreasi.
Bisa kita bayangkan kebahagiaan orang-orang Jepang pada saat mereka merasakan kehangatan berkumpul bersama keluarga diantara rimbun pepohonan sakura yang sedang mekar. Sebuah rekreasi keluarga dalam kehangatan budaya tradisional yang tidak goyah oleh hadirnya gaya hidup modern. Kenyataan ini sungguh berbeda dengan keadaan masyarakat Indonesia. Budaya Indonesia yang ketimuran justru mulai terkikis oleh hadirnya budaya-budaya barat yang menyebabkan masyarakat Indonesia, khususnya masyarakat kota, terkesan menjadi masyarakat yang individual. Mereka terlalu sibuk dengan pekerjaan masing-masing, sehingga jarang mempunyai waktu untuk berkumpul bersama keluarga.

Perayaan Hanami ini tidak bisa dianggap sebagai perayaan yang biasa, karena meskipun sekedar menyaksikan mekarnya bunga sakura, dengan adanya perayaan hanami menunjukkan kecintaan masyarakat Jepang terhadap bunga sakura.

Perayaan semacam ini mungkin tidak bisa kita jumpai di negara-negara lain, yang menakjubkan adalah masyarakat Jepang tetap melestarikan Budaya hanami, meskipun di era modern ini banyak pilihan tempat untuk bersantai bersama keluarga, misalnya dengan pergi ke tempat karaoke.
Masyarakat Jepang tetap memilih berkumpul dan bersantai bersama keluarga di bawah pohon sakura sambil menikmati keindahan bunga sakura.

Keteguhan masyarakat Jepang dalam melestarikan budaya tradisional mereka, patut untuk diteladani. Tidak hanya hanami, kebiasaan berkirim nengajo (kartu pos) pada saat tahun baru dan menjelang musim panas juga tetap berlangsung ditengah masyarakat Jepang. Sekalipun kecanggihan teknologi telah memungkinkan mereka untuk meninggalkan kartu pos, tapi masyarakat Jepang masih melaksanakan budaya tradisional tersebut.
Hal-hal tersebut itulah yang sering terlupakan oleh sebagian masyarakat lain, katika mereka disibukkan dengan rutinitas pekerjaan, mereka tidak lagi mempunya waktu khusus untuk berkumpul bersama keluarga.
Begitu juga ketika kecanggihan teknologi telah merambah masyarakat modern, hanya sebagian kecil dari mereka yang tetap menggunakan jasa kantor pos untuk berkirim kartu pos ataupun surat.
Harusnya kita bisa bercermin pada orang-orang Jepang bagaimana meraka tetap mampu melestarikan budaya tradisional tersebut. Karena dari hal-hal sepele seperti itulah akan tercipta kesempurnaan, akan tetapi kesempurnaan bukanlah hal yang sepele.

Berbicara tentang hanami tentu tidak akan terlepas dari bunga sakura. Konon kabarnya bunga sakura hanya mekar selama tujuh sampai sepuluh hari.

Secara umum bunga sakura bermekaran dimulai dari daerah selatan yang berudara lebih hangat, yaitu di pulau Okinawa, kemudian merambat ke utara, dan berakhir di Hokkaido. Pada sebuah web di internet pernah dijelaskan bahwa hikmah besar mengenai kehidupan ini tersimpan pada keberadaan bunga sakura. Di balik ukurannya yang mungil, bunga yang memiliki berbagai mcam variasi warna, yang pada setiap tangkainnya berkembang lima hingga ratusan bunga ini telah memberi contoh pada kita bahwa hal-hal kecil jika dirangkai dalam sebuah untaian besar dapat memberi sebuah keindahan, dan hal-hal kecil berarti besar bila dipadukan. Bisa jadi karena beberapa keistimewaan yang terdapat pada bunga sakura itulah, mengapa orang-orang Jepang begitu antusias merayakan hanami untuk menyaksikan mekarnya bunga sakura yang hanya berlangsung selama tujuh sampai sepuluh hari.

Semoga saja kelak dalam perjalanan hidup kita bisa turut menjadi kuncup kecil yang bersatu bersama dengan yang lainnya untuk menciptakan indahnya kebersamaan, seindah kebersamaan orang-orang Jepang ketika merayakan hanami dibawah pohon sakura.

http://accan.wordpress.com/2009/04/22/perayaan-hanami/